studi kualitatif mekanisme koping pada pasien kanker serviks
Kata Kunci:
mekanisme koping, adaftasi, kanker serviksAbstrak
Latar belakang : Kanker servik atau kanker mulut rahim merupakan salah satu masalah kesehatan perempuan di Indonesia. keterlambatan kesadaran untuk melakukan pemeriksaan dini menyababkan kanker servik diketahui pada stadium lanjut. Tujuan penelitian : untuk mengetahui bagaimana gambaran mekanisme koping pada pasien kanker servik. Metode : purposive sampling Kriteria inklusi dalam penelitian ini pasien kanker serviks secara umum , bersedia untuk diwawancara dengan menanda tangani informed consent. Hasil : pertama pendekatan spiritualitas, kedua dukungan orang penting dalam hidup , ketiga distraksi terhadap stressor, keempat menghargai diri sendiri , dan yang terakhir adalah resiliensi. Kesimpulan : mulai dari proses penerimaan pada pasien kanker serviks sampai dengan upaya memberikan manfaat bagi orang lain dari pengalaman yang dirasakan pasien kanker serviks.